Senin, 08 Oktober 2012

Bacaan Anak Muslim (BAM), Situs Belajar Muslim Kecil

Apa itu BAM?

Pernahkah para ummahat mengunjungi situs http://bam.raudahtulmuhibbin.org? Yup, di sanalah kita akan menemukan BAM, singkatan dari Bacaan Anak Muslim. Pertama kali saya berkunjung ke situs ini, tersirat dalam benak saya, “Wah, cocok sekali dengan jurusan kuliah saya..” Dan akhirnya saya pun jatuh cinta dan banyak mendownload file-file yang diupload di situs ini untuk dimanfaatkan saat ini maupun nanti.^^
bam 300x72 Bacaan Anak Muslim (BAM), Situs Belajar Muslim Kecil
Untuk mengenal lebih lanjut apa itu BAM dan apa saja yang ada di sana, yuk kita baca deskripsi yang saya ambil dari situs BAM sendiri!

Tentang BAM

“Bacaan Anak Muslim (BAM) adalah sebuah upaya untuk membiasakan anak-anak membaca sejak dini, dengan menyajikan bacaan yang menarik, mendidik, menghibur dan sarat dengan nilai-nilai agama Islam berdasarkan Al-Qur’an dan As-Sunnah menurut pemahaman generasi Salafush Shalih. BAM sendiri merupakan bagian dari Maktabah Raudhah al-Muhibbin, yang telah memulai kegiatannya sejak pertengahan tahun 2007.
bam8 211x300 Bacaan Anak Muslim (BAM), Situs Belajar Muslim Kecil
Untuk memberikan nilai manfaat kepada anak-anak, Bacaan Anak Muslim berusaha mengedapankan pendidikan nilai-nilai dasar agama kepada anak-anak, memperkenalkan mereka dengan perkara Tauhid dan Syirik, manhaj, ibadah, adab dan ahlaq serta kisah-kisah teladan para Nabi dan kisah-kisah yang terdapat di dalam Al-Qur’an. Di samping itu kami juga berusaha menghadirkan beberapa materi pengajaran anak dari pra sekolah, dan disertai beberapa permainan yang menarik dan sekaligus mendidik yang dapat digunakan di ruang kelas, TPA, atau bersama keluarga di rumah. Bacaan menarik dari berbagai topik juga bisa didapatkan dalam Jurnal Muslim Kecil yang insya Allah terbit setiap bulan.
Saran, kritik dan komentar anda untuk pengembangan materi Bacaan Anak Muslim sangat kami hargai. Kami juga mengundang anda, para orang tua atau para pendidik, untuk ikut berpartisipasi, berbagi pengalaman dalam bidang pedidikan anak-anak, serta masukan sebagai bahan evaluasi bagi kami terhadap meteri yang disajikan melalui Bacaan Anak Muslim.
Seluruh materi BAM dapat anda print, copy, link atau disebarluaskan kembali dengan cara apapun tanpa merubah isinya selama tidak ditujukan untuk komersil. Sebagaimana adab ilmiah yang telah menjadi warisan turun-temurun dari para ulama, kami juga mengharapkan agar tetap mencantumkan sumbernya, meskipun hal tersebut bukan merupakan keutamaan, karena yang paling penting dan menjadi harapan besar bagi kami adalah, seluruh materi BAM dapat dimanfaatkan dan mendatangkan manfaat yang sebesar-besarnya untuk pendidikan anak muslim dimanapun berada.
Semoga Allah Subhanahu wa Ta’ala menganugerahkan keikhlasan, kemampuan serta kemudahan bagi kami untuk terus menghasilkan sesuatu yang dapat bermanfaat dan bernilai pahala di sisi-Nya. Amin ya Rabbal Alamin.”

Kelebihan:

Makhluk Bernyawa Tak Digambar Sempurna
Seperti yang kita tahu, sangat sulit mendapatkan buku anak-anak bergambar yang disajikan tanpa melanggar etika syariat. Misalnya dalam penggambaran makhluk hidup (manusia dan hewan) secara sempurna. Namun beda dengan BAM, gambar makhluk hidup dalam media belajar cetak di sini tidaklah digambar secara sempurna. Misalnya dengan menghapus wajah dan memotong bagian leher. Ini dia contohnya:
bam3 300x300 Bacaan Anak Muslim (BAM), Situs Belajar Muslim Kecil
Berwarna
Anak-anak tentu akan lebih tertarik untuk melihat dan membaca buku berwarna dan banyak gambarnya dibanding buku hitam putih dengan jumlah teks yang lebih dominan. Oleh Karena itu, agar semakin menarik minat baca anak, BAM pun disediakan dalam bentuk ebook berwarna..
Selalu Up to Date
Ebook dalam situs ini pun selalu diperbarui sehingga kita bisa semakin banyak mendownload dan mengoleksi ebook yang disajikan.
bam4 300x300 Bacaan Anak Muslim (BAM), Situs Belajar Muslim Kecil
Tidak Menyimpang, Insyaa Allah
Ebook ini dikelola dan dikembangkan oleh Ummu Abdullah Al-Buthoniyah sebagai penulis utama (sepertinya, hehe, soalnya saya juga belum mengenal siapa beliau). Namun dari ebook yang disajikan, saya melihat BAM ditulis dan dikemas sedemikian rupa dengan tetap memperhatikan hal-hal yang tidak menyimpang dari pemahaman ahlussunnah. Hal ini saya simpulkan setelah melihat beberapa referensi yang dipakai untuk menulis konten pembelajaran BAM, seperti Tafsir Ibnu Katsir salah satunya yang menjadi rujukan dalam penulisan BAM untuk kisah para Nabi.
BAM yang Beragam
Jenis BAM pun beragam, mulai dari pelajaran tentang aqidah, adab dan akhlak, Bahasa Arab, kisah Nabi dan orang-orang sholeh, permainan, flash card, Jurnal Muslim Kecil, dll. Lengkap deh ^^

Kelemahan:

bam6 210x300 Bacaan Anak Muslim (BAM), Situs Belajar Muslim Kecil Tidak ada yang sempurna. Segala sesuatu di dunia ini pasti ada kekurangannya. Demikian pula dengan BAM. Satu hal yang menjadi keurangan dari BAM ini adalah:
Harus Mencetak Sendiri
Untuk bisa memanfaatkan ebook BAM secara maksimal, kita harus mencetak sendiri. Boleh ke percetakan, boleh juga dengan printer sendiri. Untuk memaksimalkan kualitasnya, jenis kertas yang digunakan pun perlu diperhatikan. Untuk mencetak flash card misalnya, tentu akan lebih bagus kalo kita gunakan jenis kertas yang tebal, semisal yang digunakan untuk print foto itu lho. Kalau jurnal muslim kecil, pakai kertas HVS pun sudah cukup, namun saya sarankan untuk kovernya gunakan kertas yang tebal juga (sejenis yang digunakan majalah-majalah anak Islam, kayak Wildan misalnya).
Berhubung nyetak sendiri, tentu kita harus ‘sedikit’ berkorban untuk beli kertas dan tinta atau pergi ke percetakan, yang mungkin juga butuh biaya yang ‘agak’ mahal.
Nah, itu dulu ya Ibu-Ibu resensi tentang BAM. Tunggu apa lagi, yuk segera berkunjung ke http://bam.raudhatulmuhibbin.org atau langsung download di daftar isinya: http://bam.raudhatulmuhibbin.org/2009/07/index.html
Semoga bermanfaat untuk pendidikan si kecil ^ ^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar